Search

Dramatis, Persebaya Menang Tipis atas Perseru

Persebaya tertinggal dua gol lebih dulu, sebelum akhirnya membalikkan keadaan pada babak kedua. Amido Balde dan Otavio Dutra punya kontribusi paling penting atas kemenangan dramatis atas Perseru ini.

Bandung: Laga dramatis tersaji saat Persebaya Surabaya bentrok dengan Perseru Serui pada laga pertama Grup A Piala Presiden 2019, Sabtu 2 Maret. Itu terjadi karena pemenangnya baru diketahui menjelang laga berakhir.

Pertandingan Persebaya vs Perseru berlangsung sengit dan menarik di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Persebaya tertinggal dua gol lebih dulu, sebelum akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor, 3-2.

Di tengah hujan deras yang mengguyur stadion, Perseru sukses membuka keunggulan lewat Nur Akbar Jawara pada menit ke-35. Lahirnya gol ini tak lepas dari kesalahan kiper Persebaya yang gagal mengantisipasi umpan jauh.
 

Klik: Osas Saha Baru Dua Kali Latihan saat Bobol Gawang Persib


Tidak perlu lama bagi Perseru untuk menggandakan keunggulan. Devino Rumbino tampil sebagai pencetak gol kedua setelah melancarkan tendangan jarak jauh pada menit ke-38. Kedudukan 0-2 pun bertahan hingga turun minum.

Menginjak babak kedua, Perseru yang sedang unggul memilih tampil pasif dan tidak terlalu meladeni permainan agresif Persebaya. Alhasil, Perseru lebih sering tertekan dan terpaksa  kebobolan tiga gol sampai dengan laga selesai.

Dua gol penyeimbang Persebaya dicetak oleh Amido Balde pada menit ke-63 dan ke-88. Masing-masing gol tersebut tercipta berkat inisiatif bek tengah Otavio Dutra yang ikut membantu serangan.
 

Klik: Tekuk Persib, Tira-Kabo Minta Maaf kepada Bobotoh


Makin terpacu setelah menyamakan kedudukan, Persebaya pun makin gencar menyerang. Gol pembalik keadaan yang mereka tunggu-tunggu lahir lewat tendangan jarak jauh Manuchekhr Dzhalilov tepat pada menit ke-90. 

Tidak banyak yang bisa dilakukan Perseru ketika tertinggal dalam periode injury time yang berlangsung lima menit. Skor 3-2 untuk Persebaya akhirnya tetap bertahan hingga peluit panjang berbunyi.

Hasil laga ini membuat Persebaya memuncaki klasemen sementara Grup A dengan koleksi 3 poin. Mereka ditempel Tira-Persikabo yang juga punya 3 poin. Sementara itu,
Persib Bandung dan Perseru Serui yang belum punya poin berada di urutan ketiga dan keempat. 

Selanjutnya pada laga kedua, Kamis 7 Maret, Persib akan berhadapan dengan Persebaya Surabaya dan Tira-Kabo bentrok dengan Perseru Serui. Seluruh pertandingan penyisihan Grup A akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupatan Bandung.

Susunan Pemain

Perseru Serui: Hendra Molle, Diakite Seydou, Irvan Febrianto, Tegar Pribadi, Yericho Christiantoko, Chrystna Bagascara, Jamoliddin Zardiev, Nur Akbar Jawara Munir, Abdul Rahman, Delvin Rumbino, Turkovic Nedo.

Persebaya Surabaya: Miswar Saputra, Otavio Dutra, M Syaifudin, Novan Sasongko, Ruben Sanadi, Alwi Slamet, Misbakus Solikin, Manuchekhr Dzhalilov, Irfan Jaya, Damian Lizio, Amido Balde.

(KAU)


Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2TunmS0

March 02, 2019 at 11:17PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dramatis, Persebaya Menang Tipis atas Perseru"

Post a Comment

Powered by Blogger.