Search

Dislaikad Jadi Penjamin Mutu TNI AD

Jakarta: Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Candra Wijaya mengatakan Dinas Kelaikan Angkatan Darat (Dislaikad) memiliki peran penting bagi TNI AD. Diharapkan Markas Dislaikad mampu memberi jaminan tercapainya standarisasi maupun mutu Alutsista dan komoditi militer TNI AD.

"Kantor Markas Dislaikad yang diresmikan oleh Kasad hari ini, terdiri dari tiga lantai dan berdiri megah di atas lahan seluas sekitar 97.000 meter persegi," kata Candra di Markas Dislaikad, Ciracas, Jakarta Timur, Kamis 7 Desember 2019.

Acara peresmian tersebut diawali dengan sambutan dan paparan oleh Kadislaikad Brigjen TNI P. Gunung Sarasmoro. Lalu dilanjutkan dengan acara penandatanganan Prasasti oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa.

"Dislaikad selaku fungsi teknis, khusus TNI AD dibidang standarisasi dan kelaikan komoditi militer TNI AD selalu siap. Baik dari hasil, proses pengadaan, maupun pemeliharaan,” Kata Candra.

Dia mengatakan pengembangan organisasi Dislaikad ke depan, dihadapkan dengan tuntutan kebutuhan organisasi. Badan Pelaksana Pusat TNI AD (Balakpus TNI AD) bertugas sebagai penjamin Standarisasi maupun Mutu Alutsista dan Komoditi Militer.

“Jadi Kelaikan di sini maksudnya adalah suatu kondisi yang menyatakan terpenuhinya peraturan atau persyaratan keselamatan serta fungsi asasi dari Komoditi Militer TNI AD,” katanya.

Dalam peresmian tersebut juga hadir  Aspers Kasad, Aslog Kasad, Asrena Kasad, Kasahli Kasad, Kapuskesad, Dirziad, Dirbekangad, Dirhubad, Dirpalad, Kadislitbangad, Danrem 051/WKT Kodam Jaya dan Dandim 0505/JT.

(LDS)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2SiyEJD

February 08, 2019 at 06:28AM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Dislaikad Jadi Penjamin Mutu TNI AD"

Post a Comment

Powered by Blogger.