Search

APU Tawarkan Beasiswa kepada 100 Calon Mahasiwa Asal Indonesia

Asia Pacific University (APU). (Foto: Dok. MEC)

Jakarta: Asia Pacific University (APU) yang berlokasi di Malaysia, memberikan Merit Scholarship kepada 100 pendaftar pertama asal Indonesia. Penerima tidak perlu melalui serangkaian tes untuk memperoleh beasiswa tersebut.

Bagi 100 pendaftar pertama akan mendapatkan slot untuk mendapatkan beasiswa. Pihak APU kemudian akan menentukan apakah calon mahasiswa sudah memenuhi syarat yang diberikan, yaitu persentase perolehan nilai 80 (15 persen), 85 (30 persen), dan 90 (30 persen).

Syarat yang harus dipenuhi:
- Nilai akhir (rapor, UN, US) 7,0
- TOEFL IBT 75 atau IELTS 5,5

Beasiswa tersebut berlaku selama tiga tahun. Syarat lain yang harus dipenuhi agar beasiswa berlaku yaitu IPK pada tahun kedua dan ketiga harus di atas 3,0. 

Jika Anda berminat, kirimkan data hasil akademik (rapor semester 5) dan mengisi form pendaftaran ke APU. 

Pendaftaran besiswa Merit APU ditutup pada Mei 2019. Jika ingin mendapat informasi lebih lanjut, Anda bisa menghubungi MEC  via WhatsApp 081993109490 atau kunjungi website www.MEC.co.id.

Sekilas APU

APU merupakan salah satu perguruan tinggi di Malaysia yang selalu mengikuti kemajuan zaman. Maka tak heran konsentrasi pendidikan di APU yaitu pendidikan bisnis dan teknologi.

Visi dan misi APU ialah menghasilkan lulusan profesional muda yang dapat menjawab tantangan zaman pada masa mendatang. Visi dan misi itu diwujudkan dengan sistem pembelajaran yang membuat mahasiswa berpikir kritis dengan berbagai project serta pelatihan ke perusahaan-perusahaan. 

Tidak hanya dalam sistem pembelajaran, ciri khas APU yang membedakan dengan kampus lainnya yaitu dari segi berpakaian. Para mahasiswa dituntut berpakaian layaknya seorang profesional. Sneakers, jins, dan kaos dilarang dikenakan pada jam pelajaran. Tujuannya, lulusan APU siap menjadi seorang  profesional. Sistem yang diterapkan di APU terbukti manjur. Sebagian besar lulusan APU sudah diterima bekerja sebelum graduation day.

(ROS)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2TRsCw1

February 17, 2019 at 07:00AM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "APU Tawarkan Beasiswa kepada 100 Calon Mahasiwa Asal Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.