Search

Banyak Mobil Kena Tilang di Pintu Keluar-Masuk Tol Jakarta

Jakarta, CNN Indonesia -- Perluasan ganjil genap di sejumlah titik di Jakarta resmi diberlakukan hari ini Senin (9/9). Total terdapat 25 ruas jalan yang terkena aturan ganjil genap.

Dinas Perhubungan juga kini menghapus pengecualian aturan ganjil genap di persimpangan menuju pintu masuk dan keluar tol. Salah satu wilayah yang terdampak adalah off ramp Tol Tebet dari arah Pasar Minggu hingga simpang Pancoran.


Pantauan CNNIndonesia.com di lokasi, sekitar sepuluh petugas kepolisian berjaga di sekitaran kawasan patung pancoran itu sejak pukul 06.15 WIB.

Sejumlah petugas memberi tilang kepada pengendara mobil dengan nomor plat genap yang melintas di ruas yang terdampak perluasan ganjil genap. Para pengendara yang kena tilang rata-rata berniat masuk/ keluar dari pintu tol.

"Masih banyak yang kena, soalnya ini kan arah masuk tol," ujar salah satu petugas kepada CNNIndonesia.com.

Gubernur DKI Anies Baswedan telah resmi menerbitkan Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 88 Tahun 2019 Tentang Perubahan Atas Peraturan Gubernur Nomor 155 Tahun 2018 Tentang Pembatasan Lalu Lintas dengan Sistem Ganjil Genap.

Aturan ini telah efektif diberlakukan mulai Senin (9/9) dimulai pukul 06.00-10.0 WIB dan 16.00-21.00 WIB dan tidak berlaku pada hari Sabtu dan Minggu serta hari Libur Nasional.


Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan kebijakan ganjil genap ini juga berimbas di 28 ruas jalan di sekitar gerbang tol.

Jalan tol yang terkena ganjil genap, kata dia, ialah gerbang tol yang sejajar dengan jalan yang terkena ganjil genap.

"Untuk gerbang tol, seluruhnya yang sejajar dengan simpang Cawang mulai MT Haryono sampai dengan simpang Tomang, Jalan DI Panjaitan sampai dengan Jalan Ahmad Yani atau simpang Cempaka Putih," kata Syafrin kepada CNNIndonesia.com, Senin (12/8).

Banyak Mobil Kena Tilang di Pintu Keluar-Masuk Tol JakartaIlustrasi tilang ganjil genap. (CNN Indonesia/Hesti Rika)

Berdasarkan data Dinas Perhubungan DKI, 28 ruas jalan sekitar tol yang terkena ganjil genap antara lain:

1. Jalan Anggrek Neli Murni sampai akses masuk Tol Jakarta-Tangerang
2. Gerbang keluar Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai Jalan Brigjen Katamso
3. Jalan Brigjen Katamso sampai Gerbang Tol Slipi 2
4. Gerbang keluar Tol Tomang/Grogol sampai Jalan Kemanggisan Utama
5. Simpang Jalan Palmerah Utara-Jalan KS Tubun sampai Gerbang Tol Slipi 1
6. Jalan Pejompongan Raya sampai Gerbang Tol Pejompongan
7. Gerbang keluar Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai akses masuk Jalan Tentara Pelajar
8. Gerbang keluar Tol Benhil/Senayan/Kebayoran sampai akses masuk Jalan Gerbang Pemuda
9. Gerbang keluar Tol Kuningan/Mampang/Menteng sampai simpang Kuningan
10. Jalan Taman Patra sampai Gerbang Tol Kuningan 2
11. Gerbang keluarGerbang keluarTol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai simpang Pancoran
12. Simpang Pancoran sampai Gerbang Tol Tebet 1
13. Jalan Tebet Barat Dalam Raya sampai Gerbang Tol Tebet 2
14. Gerbang keluar Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai Jalan Pancoran Timur II
15. Gerbang keluar Tol Cawang/Halim/Kampung Melayu sampai simpang Jalan Otto Iskandardinata-Jalan Dewi Sartika
16. Simpang Jalan Dewi Sartika-Jalan Otto Iskandardinata sampai Gerbang Tol Cawang
17. Gerbang keluar Tol Halim/Kalimalang sampai Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang
18. Jalan Cipinang Cempedak IV sampai Gerbang Tol Kebon Nanas
19. Jalan Bekasi Timur Raya sampai Gerbang Tol Pedati
20. Gerbang keluar Tol Pisangan/Jatinegara sampai Jalan Bekasi Barat
21. Gerbang keluar Tol Jatinegara/Klender/Buaran sampai Jalan Bekasi Timur Raya
22. Jalan Bekasi Barat sampai Gerbang Tol Jatinegara
23. Simpang Jalan Rawamangun Muka Raya-Jalan Utan Kayu Raya sampai Gerbang Tol Rawamangun
24. Gerbang keluar Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan Utan Kayu Raya-Jalan Rawamangun Muka Raya
25. Gerbang keluar Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan H Ten Raya-Jalan Rawasari Selatan
26. Simpang Jalan Rawasari Selatan-Jalan H Ten Raya sampai Gerbang Tol Pulomas
27. Gerbang keluar Tol Cempaka Putih/Senen/Pulogadung sampai simpang Jalan Letjend Suprapto-Jalan Perintis Kemerdekaan
28. Simpang Jalan Pulomas sampai Gerbang Tol Cempaka Putih


Sementara 25 ruas jalan yang terdampak aturan Ganjil Genap ini yakni Pintu Besar Selatan, Jalan Hayam Wuruk, Jalan Gajah Mada, Jalan Majapahit, Jalan Suryopranoto, Jalan Balikpapan, Jalan Kyai Caringin, Jalan Tomang Raya, Jalan Medan Merdeka Barat, Jalan Sudirman dan Jalan MH Thamrin.

Jalan Sisingamangaraja, Jalan Panglima Polim, Jalan Fatmawati (simpang Jalan Ketimun 1 - simpang Jalan TB Simatupang), Jalan Gatot Subroto, Jalan MT Haryono, Jalan Rasuna Said, dan Jalan DI Panjaitan.

Lalu, Jalan Pramuka, Jalan Gunung Sahari, Jalan Stasiun Senen, Jalan Kramat Raya, Jalan Salemba Raya sisi Barat, Jalan Salemba Raya sisi Timur (simpang Jalan Paseban Raya - simpang Jalan Diponegoro), Jalan Ahmad Yani, dan Jalan S Parman.
[Gambas:Video CNN] (mjo/gil)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2ZHDkLZ
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Banyak Mobil Kena Tilang di Pintu Keluar-Masuk Tol Jakarta"

Post a Comment

Powered by Blogger.