Search

Gema Projo Kawal Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf di Kemayoran

Jakarta, CNN Indonesia -- Organisasi pendukung Joko Widodo, Projo menggelar Kongres kedua pada Sabtu (7/12). Agenda ini bakal memilih ketua Projo periode 2019-2024.

Selain itu, kongres itu juga bakal membahas strategi Projo mengawal kepemimpinan Jokowi dan Ma'ruf Amin lima tahun ke depan.

Pantauan CNNIndonesia.com, ratusan peserta kongres yang mayoritas menggunakan baju putih tersebut sudah memadati pelataran parkir Jiexpo, Kemayoran, Jakarta Pusat sembari menikmati suguhan musik.


Ketua Panitia Panel Barus mengatakan kongres bakal dibuka dalam sebuah 'apel akbar' yang dipimpin Ketua Projo yaitu Budi Arie Setiyadi yang saat ini menjadi Wakil Menteri Desa di pelataran parkir Jiexpo. 

"Jadi pak Jokowi nanti hadir dalam pembukaan," kata Panel di lokasi.


Setelah apel, acara berlanjut di dalam dengan pembukaan kongres di ballroom Jiexpo. Namun kongres bakal dilakukan di tempat terpisah, yaitu di tiga hotel berbeda kawasan Jakarta besok pada Minggu (8/12).

Menurut Panel, selain Jokowi, sejumlah pejabat yang bakal hadir dalam pembukaan kongres antaranya Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Ia pun mengklaim kongres kedua Projo ini bakal dihadiri sedikitnya 30 ribu anggota dari seluruh Indonesia.

[Gambas:Video CNN] (ryh/asa)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2qsUi0P
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gema Projo Kawal Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf di Kemayoran"

Post a Comment

Powered by Blogger.