Kereta Commuter Line Bekasi - Jakartakota dengan nomor perjalanan 1347, tertahan cukup lama di Stasiun Cakung.
Kereta yang seharusnya diberangkatkan pukul 08.32 WIB, baru bisa diberangkatkan pukul 08.53 WIB.
Kereta 1347 ini lalu sampai di Stasiun Manggarai pukul 09.38, terlambat dari jadwal seharusnya pukul 08.58.
"Perjalanan kereta Anda tertahan karena menunggu sinyal aman," kata masinis.
Dalam keterangan resminya, PT Kereta Commuter Indonesia (PT KCI) melakukan rekayasa pola operasi KRL akibat banjir.
"Sejumlah lokasi yang jalur relnya terendam air hingga pukul 05.00 pagi hari ini adalah Dipo KRL Bukit Duri, dan Dipo Lokomotif Jatinegara, dan di Sekitar Stasiun Jatinegara, Tebet, dan Manggarai," kata VP Corporate Communication PT KCI Anne Purba.
Hasilnya, kereta lintas Bogor/Depok/Nambo - Angke/Jatinegara dan sebaliknya, perjalanannya hanya sampai Stasiun Manggarai.
Pada pukul 08.22, melalui akun Twitternya PT KCI mengumumkan air mulai surut. Perjalanan KA rute Bogor/Depok/Nambo-Angke/Jatinegara bisa dilalui dengan kecepatan lima kilometer per jam.
Saat ini antrean masuk kereta di Stasiun Manggarai cukup panjang. PT KCI mengimbau penumpang untuk menyesuaikan rencana perjalanannya.
(str/ard)
from CNN Indonesia https://ift.tt/38SKQVF
via IFTTT
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Rel Tergenang, Perjalanan Kereta di Jakarta Terlambat"
Post a Comment