Search

Jokowi Diagendakan Hadiri Rakernas PDIP Hari ini

Jakarta, CNN Indonesia -- PDI Perjuangan akan menggelar rapat kerja nasional (Rakernas) I sekaligus memperingati HUT ke-47 di Jakarta mulai hari ini, Jumat (10/1) hingga Minggu (12/1) mendatang. Rencananya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menghadiri acara yang berlangsung di JiExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat itu.

"Ibu Ketum yang membuka, di hadiri presiden Jokowi. Pak Jokowi juga akan berpidato," kata Wakil Bendahara Umum PDIP Rudianto Tjen kepada CNNIndonesia.com, Kamis (9/1).

Berdasarkan jadwal yang diterima CNNIndonesia.com, Rakernas PDIP akan dimulai sekitar pukul 13.00 WIB. Sementara, Jokowi dijadwalkan menyampaikan pidato pada pukul 15.25 WIB.


Partai besutan Megawati Soekarnoputri itu mengambil tema Rakernas I ini yakni 'Solid Bergerak Wujudkan Indonesia Negara Industri Berbasis Riset dan Inovasi Nasional'. Adapun sub temanya yakni 'Strategi Jalur Rempah Dalam Lima Prioritas Industri Nasional Untuk Mewujudkan Indonesia Berdikari'. Adapun, tema besar itu akan dijabarkan melalui tiga isu utama yang akan dibahas secara mendalam, yakni soal ilmu pengetahuan, industri rempah, dan lingkungan hidup.

Sekretaris Jendral PDIP Hasto Kristianto mengaku PDIP sengaja mengambil tema yang anti mainstream dalam Rakernas tersebut. Menurutnya, tema tersebut penting diangkat agar politik nasional tak hanya dikuasai oleh isu-isu politik kekuasaan yang bernuansa liberal.

[Gambas:Video CNN]
Hasto menuturkan, tema 'jalur rempah' sengaja diambil dengan harapan masyarakat kembali mengingat berbagai jenis rempah-rempah yang dikandung di bumi Indonesia. Rempah-rempah seperti kayu cendana, kayu manis, kapulaga menurutnya menjadi keunggulan produk dalam negeri.

"Aroma cendana misalnya, ini memiliki fungsi healing, menyembuhkan. Jadi ketika jalanan macet, pusing mendengar Taman Ismail Marzuki dibangun hotel tanpa mengingat kebudayaan kerakyatan, aromanya bisa menyembuhkan," kata Hasto beberapa waktu lalu.

Selain itu, Hasto turut menjelaskan Rakernas itu turut mengangkat isu seputar penyelamatan kerusakan lingkungan yang marak terjadi di Indonesia beberapa waktu belakangan.

Menurut Hasto, kerusakan lingkungan yang terjadi turut memberikan sumbangsih bagi terjadinya banjir dan tanah longsor serta hilangnya sumber mata air.

Melihat persoalan itu, pihaknya akan mengundang jajaran BMKG, BNPB, BNPP, dan ahli lingkungan untuk membahas persoalan tersebut. Rakernas tersebut nantinya diharapkan mampu menciptakan hasil berupa Deklarasi Lingkungan oleh PDIP.

"PDI Perjuangan menaruh perhatian yang begitu besar guna mengimplementasikan kebijakan pembangunan yang ramah lingkungan, berkelanjutan, dan memastikan pencegahan berbagai persoalan lingkungan tersebut.

Selain itu, Hasto merinci Rakernas akan dihadiri oleh 4.731 peserta. Peserta itu berasal dari struktur wilayah, legislatif dan eksekutif dari kader PDIP. Hasto menambahkan, Rakernas akan ditutup dengan Malam Kebudayaan yang menampilkan Indonesia dalam kepaduan berbangsa. (rzr/osc)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2NbJXOS
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jokowi Diagendakan Hadiri Rakernas PDIP Hari ini"

Post a Comment

Powered by Blogger.