Search

Sekda Bali Ingatkan Peserta Tes CPNS Lepas Jimat dari Dukun

Jakarta, CNN Indonesia -- Sekretaris Daerah Provinsi Bali, Dewa Made Indra menyinggung penggunaan jimat yang kerap dilakukan para pelamar dan peserta tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS pemprov Bali. Sekda meminta para pelamar melepas jimat jika membawanya ke ruang ujian.

"Saya yakinkan, jimat apapun tak akan bisa menolong. Itu yang membuat adalah dukun. Sedangkan, di sini yang kita gunakan adalah teknologi. Jadi silakan dilepas," kata Dewa Indra saat memberi pengarahan hari pertama pelaksanaan SKD CPNS Pemprov Bali, di Kantor BPSDM Provinsi Bali, di Denpasar, Selasa (28/1) dikutip dari Antara.

Indra yang juga Ketua Panitia Seleksi CPNS Provinsi Bali berharap peserta tak punya pikiran kalau mereka akan kalah bersaing karena tak punya 'orang dalam'. Indra memastikan proses penjaringan dilakukan secara terbuka.


"Yang bisa menolong kalian hanya kekuatan doa dan pengetahuan," ujarnya.
Dewa Indra juga menyinggung jumlah pelamar yang jauh melampaui kuota yang dibutuhkan. Total jumlah pendaftar untuk CPNS Pemprov Bali dan sejumlah pemerintah kabupaten/kota mencapai 36.225, sedangkan yang mengikuti SKD sebanyak 36.193.

Selisih itu disebabkan 32 peserta memilih tak lagi mengikuti SKD karena sudah mengantongi nilai pada tes serupa tahun sebelumnya. Dewa Indra menjelaskan, hal itu dimungkinkan oleh aturan.

"Dengan banyaknya jumlah pelamar, sudah pasti ada diantara kalian yang tak lolos," kata Dewa Indra.

Tes SKD CPNS di Bali, Peserta Diminta Lepas Semua JimaIlustrasi tes SKD CPNS. (CNN Indonesia/Aini Putri Wulandari)

Diberitakan sebelumnya, pemerintah menyatakan sebanyak 3,3 juta pelamar lolos seleksi administrasi CPNS 2019. Selanjutnya mereka akan mengikuti seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS yang mulai digelar awal Januari ini.

Setelah proses seleksi administrasi selesai, pelaksanaan tes SKD CPNS 2019 diimbau dilaksanakan kurun waktu 27 Januari-28 Februari 2020. Selanjutnya, instansi dapat melaksanakan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) mulai 25 Maret 2020 hingga 10 April 2020. (ain)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/36zl2fg
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sekda Bali Ingatkan Peserta Tes CPNS Lepas Jimat dari Dukun"

Post a Comment

Powered by Blogger.