Search

Ganjil Genap Tak Berlaku Akibat Corona, Lalin Ramai Lancar

Jakarta, CNN Indonesia -- Pencabutan sistem ganjil genap di wilayah Jakarta untuk sementara tidak diberlakukan mulai Senin (16/3), membuat sejumlah ruas lalu lintas ramai meski tetap lancar.

Kebijakan itu diambil oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk meminimalisasi penyebaran Virus Corona (Covid-19).

"Belum ada penumpukan kendaraan," klaim Kepala Subdirektorat Pembinaan dan Penegakan Hukum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar, lewat pesan singkatnya, Senin (16/3).


Akun Twitter @TMCPoldaMetro memperlihatkan bahwa sejumlah ruas jalan terpantau dalam kondisi ramai lancar pada pagi ini.

Misalnya, arus lalu lintas di depan Cibubur Junction mengarah Tol Jagorawi menuju Cawang yang terpantau ramai terkendali pada pukul 06.36 WIB.

Lalu, pukul 06.43 WIB, arus lalu lintas di sekitar Traffic Light Mabes Polri Kebayoran Baru juga terpantau ramai lancar di semua arah.

Kemudian, situasi lalu lintas di Traffic Light Fatmawati mengarah Blok M dan Melawai terpantau ramai lancar sekitar pukul 06.45 WIB.

Namun, sekitar pukul 07.02 WIB, terpantau ada antrian masuk di Gerbang Tol Halim mengarah ke dalam kota sepanjang 100-150 meter.

Selanjutnya, arus lalu lintas di putaran depan SMK 34 Jalan Kramat Raya mengarah Pasar Senen terpantau ramai cenderung padat sekitar pukul 07.37 WIB.


Selain itu, arus lalu lintas di persimpangan Kuningan, Jakarta Selatan, terpantau ramai lancar, pada 08.56 WIB.

Sebelumnya, Fahri Siregar mengatakan pihaknya tidak menambah jumlah personel untuk mengantisipasi kemacetan akibat tak berlakunya sistem ganjil genap.

Menurutnya, petugas yang berada di lapangan sudah cukup untuk mengantisipasi kemacetan.

"[Jika macet] kami akan lakukan upaya pengaturan dan rekayasa arus lalu lintas," ujarnya.


Diketahui, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan pencabutan sementara aturan ganjil genap dilakukan untuk mengurangi penggunaan angkutan umum dan mencegah penyebaran Virus Corona.

"Saat ini potensi penularan di kendaraan umum cukup tinggi, karena itu, kita akan menghapuskan atau mencabut sementara ganjil genap di seluruh kawasan Jakarta," ungkap Anies, Minggu (15/3).

[Gambas:Video CNN]

(dis/arh)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia | Berita Terkini Nasional https://ift.tt/38UWkHj
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ganjil Genap Tak Berlaku Akibat Corona, Lalin Ramai Lancar"

Post a Comment

Powered by Blogger.