Search

96.496 Peserta Lolos SNMPTN 2020, Terbanyak dari Jawa Timur

Jakarta, CNN Indonesia -- Ketua Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Mohammad Nasih mengungkap ada 96.496 peserta lolos Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2020.

Jumlah tersebut disaring dari total 489.601 peserta yang mendaftarkan diri pada SNMPTN 2020 sejak masa pendaftaran dibuka 14 Februari lalu.

Dari total peserta yang lolos SNMPTN, jumlah paling banyak didapati berada di Provinsi Jawa Timur.

"Di Jawa Timur ada 13.803 peserta yang diterima," ujar Ketua LTMPT Mohammad Nasih melalui konferensi video, Rabu (8/4).

Peringkat Jawa Timur kemudian disusul Jawa Barat dengan 9.932 peserta, Sumatera Utara dengan 8.771 peserta, Jawa Tengah dengan 7.147 peserta dan Aceh dengan 5.132 peserta.

Berdasarkan kota dan kabupaten, jumlah lolos terbanyak didapati di Medan, Sumatera Utara sebanyak 1.873 peserta. Kemudian Surabaya, Jawa Timur sebanyak 1.511 peserta.

Lalu Bandung, Jawa Barat sebanyak 1.373 peserta. Disusul Jakarta Selatan sebanyak 1.147 peserta dan Jakarta Timur 1.073 peserta.

Sedangkan berdasarkan PTN yang dipilih Universitas Brawijaya menerima peserta SNMPTN paling banyak, yakni sebanyak 4.303 peserta.

Disusul Universitas Pendidikan Indonesia sebanyak 2.692 peserta, Universitas Malikussaleh sebanyak 2.650 peserta, Universitas Negeri Semarang sebanyak 2.510 peserta dan Universitas Jember sebanyak 2.362 peserta.

LTMPT mengumumkan hasil SNMPTN 2020 pukul 13.00 WIB hari ini.

"PTN itu paling tidak ada tiga jalur penerimaan mahasiswa baru, yakni SNMPTN, SBMPTN dan jalur lainnya. Nah hari ini adalah pengumuman untuk jalur SNMPTN dengan daya tampung minimum 20 persen dari kuota daya tampung setiap program studi yang ada di PTN," ujar Mohmmad Nasih.

Data pengumuman bisa diakses melalui portal resmi LTMPT https://portal.ltmpt.ac.id dengan memasukan nomor pendaftaran dan tanggal lahir peserta SNMPTN atau langsung ke laman pengumuman.snmptn.ac.id. (fey/wis)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia | Berita Terkini Nasional https://ift.tt/2JQnNzI
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "96.496 Peserta Lolos SNMPTN 2020, Terbanyak dari Jawa Timur"

Post a Comment

Powered by Blogger.