Search

Walkot Jakbar Imbau Seluruh RW Karantina Wilayah Mandiri

Jakarta, CNN Indonesia -- Wali Kota Jakarta Barat Rustam Effendi mengimbau seluruh rukun warga (RW) di wilayahnya melakukan karantina wilayah mandiri untuk mencegah penyebaran virus corona (covid-19). Imbauan itu telah disampaikan melalui lurah se-Jakarta Barat.

"Kami mengimbau supaya RW-RW itu melakukan karantina mandiri, yang dipelopori dan disepakati oleh tokoh masyarakat di situ," ujar Rustam di Jakarta, Jumat (3/4).

Rustam berharap RW yang masih berada pada zona hijau, dapat lebih memperketat pintu masuk dari warga luar. Hal itu dilakukan agar tidak ada warga luar yang sudah tertular virus masuk dan menularkan ke wilayah yang masih hijau.

"Jangan sampai RW yang masih hijau ini tertular. Makanya ekstra ketat dilakukan," ujar dia.

Rustam mengingatkan, karantina wilayah mandiri bukanlah menutup total jalur keluar masuk warga, melainkan menyaring siapa saja warga yang masuk ke wilayah itu.

"Jadi masih ada aktivitas. Terpenting distribusi barang, kesehatan dan makanan masih bisa masuk," ujar Rustam.

Sementara untuk RW yang masuk dalam zona merah, lurah dan camat harus menaruh perhatian agar warga di wilayah itu segera melakukan karantina mandiri.

Jika ada salah satu warga di satu RW terdapat pasien positif covid-19, seluruh wilayah tersebut diberlakukan penanganan khusus sebagai zona merah. Prosedur yang dijalankan juga ekstra ketat.

[Gambas:Video CNN]

(Antara/sfr)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia | Berita Terkini Nasional https://ift.tt/2RaWUKV
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Walkot Jakbar Imbau Seluruh RW Karantina Wilayah Mandiri"

Post a Comment

Powered by Blogger.