Search

Polisi Cek CCTV di Kasus Pelecehan 'Pak Ogah' Bintaro

Jakarta, CNN Indonesia -- Polisi menyebut tengah mencari rekaman CCTV mengusut kasus dugaan pelecehan seksual yang terjadi di sekitar Bintaro sektor sembilan, Tangerang Selatan.

Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Tangerang Selatan, Ajun Komisaris Polisi Muharram Wibisono mengatakan penyidik membentuk tim untuk mengusut kasus tersebut, termasuk mencari rekaman CCTV.

"Anggota masih di lapangan sedang kamera CCTV di sekitar tempat kejadian perkara," kata Muharram saat dikonfirmasi, Sabtu (10/8).

Muharram menyebut selain mencari rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian, tim juga bakal mencari saksi yang mengetahui kejadian tersebut untuk dimintai keterangannya.

Sampai saat ini, lanjutnya, tim di lapangan masih terus bekerja untuk mengusut dan menangkap pelaku kasus dugaan pelecehan seksual itu.

Sebelumnya, Muharram mengungkapkan polisi menerima laporan korban dugaan pelecehan seksual tersebut. Laporan itu menjadi dasar pihak kepolisian untuk melakukan penyelidikan.

"Ya kita kan baru terima laporannya, jadi kita masih dalami ya," kata Muharram saat dikonfirmasi, Jumat (9/8).

[Gambas:Instagram]

Informasi soal kasus dugaan pelecehan seksual itu diketahui juga diunggah oleh akun Instagram @kabarbintaro. Dalam unggahannya itu, disampaikan bahwa kasus dugaan pelecehan seksual itu terjadi Bintaro Sektor 9.

Akun tersebut mengungkap bahwa korban saat itu tengah berada di putaran balik di dekat McDonalds, Bintaro. Sekelompok anak muda yang mengatur lalu lintas alias 'Pak Ogah' kemudian memegangi setang motor dan tubuh korban.
[Gambas:Video CNN] (dis/ain)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2KDdTlc
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Polisi Cek CCTV di Kasus Pelecehan 'Pak Ogah' Bintaro"

Post a Comment

Powered by Blogger.