Search

Satu Keluarga Tewas Terbakar Usai Mati Lampu di Jakarta Utara

Jakarta, CNN Indonesia -- Kebakaran terjadi di tiga buah ruko yang beralamat di Jalan K, Teluk Gong, Penjaringan, Jakarta Utara pada Senin (5/8) sekitar pukul 00.53 WIB. Kebakaran terjadi usai pemadaman listrik oleh PLN yang menyebabkan mati lampu di permukiman warga.

Kanit Reskrim Polsek Penjaringan Kompol Mustakim mengatakan akibat peristiwa itu satu keluarga yang terdiri dari empat orang ditemukan tewas di lantai 2 ruko yang terbakar.

"Benar itu korban satu keluarga," kata Mustakim saat dikonfirmasi, Senin (5/8).


Berdasarkan keterangan para saksi, kata Mustakim, saat kebakaran terjadi salah satu korban berinisial T sempat meminta warga sekitar untuk membantunya memadamkan api.

Namun, saat tengah memadamkan api, korban T mendengar istrinya yang berinisial J menjerit.

"Korban T naik ke rumahnya lagi setelah mendengar teriakan istrinya, selanjutnya korban terjebak di dalam rumahnya," tutur Mustakim.


Keempat korban meninggal dengan luka bakar di sekujur tubuhnya. Empat jasad telah dibawa ke RSCM untuk dilakukan visum.

Mustakim menyampaikan kebakaran telah berhasil dipadamkan sekitar pukup 02.15 WIB dengan mengerahkan 13 unit pemadam kebakaran.

Dari hasil penyelidikan, kebakaran diduga terjadi akibat korsleting listrik usai peristiwa pemadaman listrik yang terjadi di wilayah Jakarta.

"(Penyebabnya) korsleting listrik, (kondisi listrik) sudah nyala (usai pemadaman)," ucap Mustakim.
[Gambas:Video CNN] (dis/gil)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2T7iOi2
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Satu Keluarga Tewas Terbakar Usai Mati Lampu di Jakarta Utara"

Post a Comment

Powered by Blogger.