Search

Anies dan Bestari Saling Sindir Buntut Kritik Sampah Jakarta

Jakarta, CNN Indonesia -- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membalas kritik anggota DPRD DKI Jakarta Bestari Barus soal sampah, dengan menyindir yang bersangkutan sedang mempersiapkan masa pensiun.

Sebelumnya, Bestari mengkritik Pemprov DKI Jakarta belum bisa mengelola sampah. Dia juga memprediksi TPST Bantar Gebang akan kelebihan muatan atau overload pada 2021.

"Jadi mungkin Pak Bestari itu lagi siap-siap mau pensiun," kata Anies di kawasan Jakarta Pusat, Rabu (31/7).

Sindiran Anies ini terkait fakta Bestari tidak lolos saat mencalonkan diri sebagai anggota DPRD DKI periode 2019-2024 di Pemilu 2019.

Meski demikian, Anies mengaku tetap mengapresiasi Bestari yang menyoroti persoalan sampah ibu kota. 

"Kita apresiasi pada perhatian dan lain-lain. Kemudian, biarlah Jakarta diurus oleh DPR Jakarta, oleh Pemprov Jakarta," kata dia.

Anies dan Bestari Saling Sindir Buntut Kritik Sampah JakartaAnggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Nasdem Bestari Barus. (CNN Indonesia/Patricia Diah Ayu Saraswati)

Merespons sindiran Anies, Bestari mengatakan politisi tak pernah pensiun. "Satu lagi, catatan, salam pada Pak Gubernur bahwa politisi tidak bakal pensiun," tambah dia

Bestari tercatat sebagai politikus Partai NasDem. Meski gagal masuk DPRD, dia menyatakan bakal terus membantu mensukseskan program-program Pemprov DKI.

Anggota Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD DKI, itu juga balas menyindir Anies.

Dia menyatakan setelah masa kerja berakhir, 26 Agustus mendatang, ingin bergabung dalam Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) agar pengelolaan sampah ibu kota lebih baik.

"Ya, mungkin saya kalau pensiun datangi Pak Gubernur biar jadi salah satu TGUPP-nya. Jadi Pak Gubernur makin tajam perbaiki Jakarta ini," kata dia saat dihubungi.

[Gambas:Video CNN]

(ctr/wis)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2KfJRDJ
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Anies dan Bestari Saling Sindir Buntut Kritik Sampah Jakarta"

Post a Comment

Powered by Blogger.