Search

Ugal-Ugalan di Gajah Mada, Taksi Ringsek Dirusak Ojek Online

Jakarta, CNN Indonesia -- Satu mobil taksi dirusak oleh segerombolan pengemudi ojek online di Jalan Gajah Mada, Jakarta Pusat, Kamis (25/11) malam. Perusakan itu diduga karena pengemudi taksi berkendara ugal-ugalan.

Kapolsek Gambir Ajun Komisaris Besar Johanes Kindangen mengatakan taksi saat itu tengah melaju dari arah Monas menuju kawasan Hayam Wuruk. Situasi jalan cukup padat.

Pengemudi taksi itu, diduga karena tidak sabar, memundurkan mobilnya hingga menabrak kendaraan di belakangnya. Tak diam, pengendara mobil yang ditabrak berteriak maling ke arah pengemudi taksi itu.

"Pengemudi di belakangnya ini marah. Dia langsung dikejar. Sambil diteriaki maling," ujarnya saat dikonfirmasi, Jumat (26/7).
[Gambas:Instagram]
Pengemudi taksi panik, lalu melarikan mobilnya dengan kecepatan tinggi alias ngebut. Akibatnya mobil yang dikemudikan menabrak sejumlah ojek online yang sedang parkir di pinggir jalan.

Hal itu pun membuat pengendara ojek online marah dan mengejar sopir taksi. Saat memasuki jalur Transjakarta di kawasan Gajah Mada, taksi dihadang oleh puluhan pengemudi ojek online.

Taksi tersebut tidak dapat bergerak. Sopir ojek online yang geram pun menghancurkan taksi tersebut.

"Untungnya sopir ini tidak luka. Hanya mobilnya saja yang rusak parah. Dia langsung dibawa ke unit Lantas," kata Johanes. (gst/wis)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2OlteMn
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ugal-Ugalan di Gajah Mada, Taksi Ringsek Dirusak Ojek Online"

Post a Comment

Powered by Blogger.